Kebanyakan orang merencanakan liburan ke luar negeri pada musim semi atau panas yang cuacanya bersahabat. Namun, ternyata musim dingin di Melbourne menawarkan banyak aktivitas seru.
Bagi orang yang tinggal di negara tropis seperti kita, menyaksikkan musim dingin penuh salju menjadi momen langka. Nah, jika kamu mengisinya dengan aktivitas liburan yang menyenangkan, maka akan jadi pengalaman seru dan tidak terlupakan.
Sobat Traveller, mari simak apa saja aktivitas liburan musim dingin yang wajib banget kamu cobain pas di Melbourne!
Aktivitas Liburan Musim Dingin di Melbourne
Musim dingin di negara empat musim memiliki daya tarik tersendiri. Bahkan ada banyak, lho, aktivitas seru yang bisa kamu cobain. Berikut beberapa di antaranya:
1. Snowboarding di Mt. Buller
Gambar diambil dari Im-chacha.blogspot
Aktivitas pertama yang wajib kamu coba yaitu snowboarding atau ski salju. Olahraga ini sangat populer saat musim salju.
Spot recommended untuk menjajal ski salju yaitu Mt. Buller. Gunung ini bisa kamu akses dengan mudah. Letaknya pun tidak jauh, hanya sekitar 3 km dari pusat Kota Melbourne.
Mt. Buller termasuk salah satu destinasi wisata yang cocok untuk keluarga. Tempat ini juga ramah buat pemain ski salju pemula.
Selain snowboarding, Mt. Buller juga memiliki wahana kursi gantung yang memungkinkan kamu untuk menikmati keindahan gunung penuh salju dari ketinggian.
Waktu yang tepat buat berkunjung yaitu sekitar Juni sampai September, pas musim di Melbourne bertabur salju putih.
2. White Night Melbourne
Gambar diambil dari Frugal Frolicker
Ada beberapa festival musim dingin di Melbourne yang sayang untuk kamu lewatkan. Salah satunya yaitu White Night Melbourne.
Event ini mengambil suasana kehidupan malam Melbourne saat musim bersalju. Berbagai budaya Melbourne bisa kamu jumpai dalam satu event ini. Mulai dari musik, seni, hingga kuliner.
Puncak acara berupa festival cahaya yang bersumber dari sejumlah gedung. Cahaya-cahaya tersebut akan membentuk pola estetik yang mempesona dan membuat festival makin meriah.
3. Melihat Migrasi Paus
Gambar diambil dari Visit Phillip Island
Aktivitas yang satu ini cocok untuk mengisi liburan saat musim di Melbourne memasuki bulan yang lebih dingin, antara Mei dan Oktober.
Pada bulan tersebut ada momen langka yang bisa kamu saksikan, yaitu migrasi paus bungkuk (humpback whale). Kamu bisa melihatnya dengan mengunjungi Philip Island.
Spot terbaik untuk mengamati migrasi paus antara lain Surf Beach, Pyramid Rock, Cape Woolamai, The Nobbies, dan area Summerlands.
Biar lebih puas, pastikan kamu membawa teropong dan mengabadikan momen langka tersebut dengan kamera, ya.
4. Winter Wonderlight Sovereign Hills
Gambar diambil dari Sovereign Hill
Suhu musim dingin di Melbourne bisa terasa terlalu rendah bagi beberapa orang. Kalau begitu, kamu bisa coba aktivitas indoor yaitu menelisik sejarah di Winter Wonderlight Sovereign Hills.
Museum budaya ini menyimpan sejarah era Ballarat tahun 1800-an. Berbagai aspek kehidupan dan budaya era tersebut terekam dengan baik. Mulai dari replika rumah tradisional, makanan, hingga simulasi kegiatan mendulang emas.
Menjelang bulan Juli, Sovereign Hills akan berubah menjadi Winter Wonderland. Sebuah panggung besar dengan ornamen meriah akan berdiri pada jalan utama untuk perayaan natal.
Selain itu, kamu juga bisa menyaksikan berbagai festival dan pertunjukan seru, seperti pementasan teater dan sulap.
5. Kulineran di Queen Victoria Market
Gambar diambil dari Eater
Kulineran dan belanja oleh-oleh juga termasuk aktivitas yang tidak boleh terlewat saat liburan. Nah, destinasi terbaik untuk mencicipi kuliner dan belanja sepuasnya yaitu Queen Victoria Market.
Tempat ini merupakan pasar tradisional, sehingga memiliki harga yang lebih murah. Selain makanan, banyak juga penjual kerajinan tangan dan souvenir.
Pasar ini lokasinya dalam gedung modern dengan barisan kios yang tertata rapi. Jadi, nyaman dan bikin betah buat belanja.
Itulah beberapa aktivitas seru untuk liburan musim dingin di Melbourne. Jadi, Sobat Traveller, sudah siap belum, nih buat liburan ke Melbourne? Yuk, segera bikin rencana liburan dan mengisinya dengan aktivitas menyenangkan.