Kampong Glam adalah salah satu destinasi wisata yang sangat populer di Singapura, khususnya bagi wisatawan Muslim. Kawasan bersejarah ini kaya akan budaya dan warisan Islam, serta menawarkan berbagai fasilitas ramah Muslim yang membuat kunjungan lebih nyaman.Di pusat Kampong Glam berdiri megah Masjid Sultan, salah satu masjid tertua dan paling ikonik di Singapura. Wisatawan Muslim bisa meluangkan waktu untuk beribadah di sini, sekaligus menikmati keindahan arsitektur masjid yang klasik dengan kubah emasnya yang menakjubkan.Selain tempat ibadah, Kampong Glam juga menawarkan banyak pilihan kuliner halal. Haji Lane dan Arab Street yang penuh warna memiliki berbagai restoran yang menyajikan makanan halal dari berbagai negara, termasuk masakan Timur Tengah, Melayu, dan Indonesia.